Rabu, 28 Agustus 2013

Dataran Tinggi Dieng 12-15 Oktober 2013

Agenda traveling kali ini saya mau ngajak travelious semuanya buat main ke salah satu kawasan paling kece di jawa tengah. Kali ini hati terpaut untuk coba jalan ke kawasan Dataran Tinggi Dieng.Dataran Tinggi Dieng menyajikan keajaiban alam yang saaaaangat cantik. Kawasan wisata di Dieng bisa dibilang one stop traveling, hanya masuk satu kawasan, kita akan dibius dengan bejibunnya pilihan wisata. Ada wisata ekstrim di kawah vulkanik, telaga warna, candi yang megah, budaya lokal nan eksotik, dan fenomena anak gimbal yang unik.ga usah panjang lebar lagi, yuk mari intip rancangan perjalanannya.

Itinerary :
Sabtu, 12 Oktober 2013
15.00               : Meeting Point di Stasiun Jakarta Kota
16.15-21.27     : Perjalan Jakarta-Tegal dengan Kereta Tegal Arum
21.30               : dijemput oleh mobil sewa menuju rumah makan sate khas Tegal BALIBUL
21.30-22.30     : makan malam di Warung sate BALIBUL
22.30               : Berangkat Menuju Wonosobo
22.30-03.30     : Perjalanan Tegal-Wonosobo


Minggu, 13 Oktober 2013
03.30-04.00     : Perjalanan Wonosobo-Dieng
04.00               : Check In Homestay
04.00-08.30     : Istirahat, mandi, sarapan pagi
08.30 - 12.00   : Explore Kawah Aktiv Sikidang, Dieng Plateu Theater dan Batu Ratapan Angin
12.00 - 13.00   : Istirahat, Sholat dan Makan Siang
13.00 - 15.00   : Explore Telaga Warna, Pengilon dan Pertapaan Goa Mandala Sari dan Bukit Sidangkeng
15.00 - 16.00   : Mengunjungi Candi Hindu Tertua di Pulau Jawa (Candi Arjuna)
16.30 - 18.00   : Home Industry Oleh-oleh Khas Dieng dan mencicipi Mie Ongklok
19.00               : Istirahat, Mandi, Makan Malam dan games

Senin, 14 Oktober 2013
02.00 - 02.30   : Bangun persiapan Tracking ke Bukit Sikunir melihat Golden Sunrise
03.00 - 04.00   : Perjalanan Menuju Desa Tertinggi di Pulau Jawa (Desa Sembungan)
04.00 - 04.20   : Sholat Subuh bagi yang Muslim di Desa Sembungan
04.20 - 05.00   : Melanjutkan Perjalanan Tracking ke Bukit Sikunir
05.30 - 07.00   : Menikmati Fajar dan golden Sunrise di Bukit Sikunir
07.30 - 08.00   : Hunting Foto Telaga Cebong
08.30 - 09.30   : Explore padang savana Dieng
10.00 - 12.30   : Tracking bukit sidengkeng
12.30 - 13.00   : Sholat dan Makan Siang
13.00 - 14.30   : Kembali ke homestay, Mandi dan Packing
14.30               : Menuju Stasiun Purwokerto
14.30 - 18.30   : Perjalanan Dieng-Purwokerto dengan mobil rental
18.30-20.04     : Menunggu kedatangan kereta GBM dengan wisata kuliner di Purwokerto
20.04 – 01.55  : Perjalanan Purwokerto – Jakarta (Pasar Senen) dengan Kereta Gaya Baru Malam Selatan

Selasa, 15 Oktober 2013
02.00               : Tiba di Jakarta

Rincian Biaya:
Keterangan individu kelompok
Transportasi Jakarta - Tegal dengan Kereta Tegalarum (ekonomi AC)+admin alfamart  Rp   32,500  Rp      455,000
Transportasi Tegal-Dieng dan Dieng Purwokerto (rental mobil)  Rp 100,000  Rp   1,400,000
Transportasi Purwokerto- Jakarta dengan Kereta Gaya Baru Malam Selatan (Ekonomi AC) + admin alfamart  Rp   62,500  Rp      875,000
Transportasi Selama Trip Berlangsung  Rp             -  Rp                  -
Homestay/Penginapan (sharing room)  Rp   75,000  Rp   1,050,000
Tiket masuk seluruh Objek Wisata  Rp 100,000  Rp   1,400,000
Guide Lokal Berpengalaman  Rp   25,000  Rp      350,000
Fee sopir, Parkir dan Bensin  Rp   57,143  Rp      800,000
TOTAL  Rp 452,143  Rp   6,330,000
Total Biaya per orang Rp 452.143,- dibulatkan Rp 460.000,-

Include
1.      Transportasi Jakarta - Tegal dengan Kereta Tegalarum (ekonomi AC)
2.      Transportasi Tegal-Dieng dan Dieng-Purwokerto (rental mobil)
3.      Transportasi Purwokerto- Jakarta dengan Kereta Gaya Baru Malam Selatan (Ekonomi AC)
4.      Transportasi Selama Trip Berlangsung
5.      Homestay/Penginapan (sharing room)
6.      Tiket masuk seluruh Objek Wisata
7.      Guide Lokal Berpengalaman
8.      Fee sopir, Parkir dan Bensin


Exclude
  1. Asuransi
  2. Makan
  3. Oleh-oleh


Perlengkapan Individu

  • Perlengkapan mandi
  • Sarung tangan
  • syal/kupluk
  • Cemilan
  • Pakaian secukupnya
  • Kaus kaki
  • Jaket tebal (disarankan lebih dari 1)
  • Senter (wajib)
  • Obat-obatan pribadi
  • Perlengkapan ibadah
 Catatan : 
  • Teknis pembayaran bisa dilakukan dengan tunai ataupun mencicil. Jika pembayaran dg mencicil,  rinciannya sebagai berikut :
-          Pembayaran 1 Rp 150.000 (deadline 1 September 2013)
-          Pembayaran 2 Rp 200.000 (deadline 1 Oktober 2013)
-          Pembayaran 3 Rp 110.000 (deadline hari H saat di meeting point)
Transfer ke Rekening 
Mandiri 166-0000-714-865  
BNI 0233092805
a.n Dyana Santika Sari
  • segera kontak kami untuk mendapatkan seat yang hanya untuk 14 orang saja, lakukan pembayaran DP  max 1X24 jam setelah pemesanan seat.
  • Bagi yang sudah transfer, harap segera mengirimkan data diri meliputi nama,nomor KTP, tempat,tanggal lahir, alamat, nomor HP, transfer atas nama, dan  jumlah transfer ke 081218654581 @dyanasantika (WhatsApp available)
  •       Untuk keperluan pemesanan tiket KA, harap mengirimkan scan KTP ke  rizki.sugiarto@yahoo.co.id @rizkisugi 
      -   Uang yang sudah disetorkan tidak dapat dikembalikan
      -   Untuk keterangan lebih lanjut, silakan menghubungi Nanda (@nandarumana) 085692408058  (WhatsApp available)

 Profil Dataran Tinggi Dieng


Dataran Tinggi Dieng berada di ketinggian 2.100 di atas permukaan laut. Tempat ini menawarkan keindahan alam dan hawa dingin pegunungan. Dataran Tinggi Dieng berupa dataran luas yang dikelilingi pegunungan, antara lain Gunung Prahu, Gunung Juranggrawah, Gunung Pangamun-amun, Gunung Sipandu dan beberapa gunung lain. Tidak heran jika suhu udara di daerah ini berkisar antara 15°-10° Celcius. Bahkan bila anda berkunjung pada musim kemarau suhunya bisa mencapai 5° Celcius. Kawasan ini mempunyai beberapa objek wisata yang bisa anda kunjungi. Memasuki gerbang utama yang terdapat di Dataran Dieng, anda akan disambut dengan sebuah komplek candi yang berisi lima buah candi yaitu Candi Semar, Arjuna, Srikandi, Sembadra dan Puntadewa. Objek wisata alam yang terkenal di kawasan ini adalah Telaga Warna dan telaga Pengilon. Kedua telaga itu letaknya berdekatan. Dinamai Telaga Warna karena telaga ini memantulkan berbagai warna. Kandungan belerang yang ada di dalamnya memantulkan warna kehijauan, sedangkan ganggang merah yang ada di dasar telaga memantulkan cahaya kemerahan dan jernihnya air telaga yang berwarna biru muncul  dari pantulan gradasi sinar matahari. Nama Telaga Pengilon sendiri berarti telaga cermin. Air di telaga ini sangat jernih dan bisa mamantulkan bayangan benda yang ada di sekitarnya. Selain telaga dan candi, disinipun terdapat objek wisata gua, kawah dan sumber air Sungai Serayu. (dikutip dari http://yptravel.com)
Telaga warna (commons.wikimedia.org)


Batu ratapan angin
Kawah Sikidang





Tidak ada komentar:

Posting Komentar